Menikmati keindahan Kepulauan Derawan, Kaltim


destinesia borneoAnda memerlukan waktu sekitar 1 jam dari Pulau Derawan melalui perjalanan laut untuk sampai di pulau ini. Jika Anda dari Pelabuhan Tanjung Redep, Anda harus pergi ke Tanjung Batu dulu menggunakan mobil. Dari Tanjung Batu perjalanan dilanjutkan menggunakan boat untuk menuju ke Maratua.  

 


destinesia borneoPulau Maratua juga memiliki danau dan goa yang bagus untuk dikunjungi. Selain wisata alam, di pulau ini Anda juga dapat menemukan pemukiman masyarakat asli Suku Bajo. Ada pula beberapa goa dengan keunikannya masing-masing dan juga keberadaan Danau Ubur-Ubur. 

 

  

destinesia borneoDi sini Anda dapat menemukan resort yang bagus untuk mengakomodasi para wisatawan yang ingin menghabiskan waktu beberapa hari di pulau ini. Penginapan di pulau ini juga sudah dilengkapi dengan fasilitas pendukung yang cukup baik. Misalnya di Maratua Paradis. Penginapan yang satu ini juga menyediakan fasilitas untuk snorkeling dan diving di mana wisatawan yang menggunakan fasilitas ini akan dikenakan biaya tambahan.

 

Bagi Anda yang memiliki budget terbatas atau ingin mencari penginapan dengan harga yang lebih murah di Pulau Maratua, warga setempat juga menyediakan homestay. Jika ingin mencari penginapan yang harganya jauh lebih murah lagi, Anda bisa mencari penginapan di Desa Payung-Payung, Berau. /**

 

0 Response to "Menikmati keindahan Kepulauan Derawan, Kaltim "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel